BANDUNG, TALIGAMA NEWS – Bagian yang terbakar pohon tersebut ada di bagian tengah batang. Sebelum dibongkar oleh petugas, api dan asap membakar bagian dalam pohon dan hanya terlihat lubang kecil.
“Yang terbakar di tengah-tengah. Itu dibongkar. Kalau enggak dibongkar susah madaminnya. Sudah keropos pohonnya,” tambah Pipin.
Pipin menyebut, sejak Kamis lalu, ia bersama warga lainnya terus memadamkan api dan asap yang keluar dari pohon itu, namun api dan asap muncul kembali meskipun sudah disemprot air.
Pipin tak mengetahui, mengapa pohon itu bisa terbakar, bisa mengeluarkan api dan asap. “Penyebabnya enggak tahu, tahu-tahu sudah mengeluarkan asap, api keluar, disemprot sama orang-orang juga,” katanya.
Sementara itu pihak Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung belum bisa dihubungi untuk mengetahui penyebab sebenarnya.
(HERI)